Pembenahan SDM di Kawasan Danau Toba Hal Prioritas
Direktur Utama (Dirut) Badan Pelaksana Otorita Danau Toba (BPODT) Jimmy Panjaitan menjadikan program pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) di Kawasan Danau Toba (KDT) sebagai salah satu program prioritas. Kemapanan SDM merupakan modal pendukung utama untuk pengembangan pariwisata Danau Toba.
Direktur BPODT, Jimmy Panjaitan |
Jimmy Panjaitan menuturkan pelatihan yang dilaksanakan BPODT dengan HKBP adalah program kolaborasi atas dasar kesepahaman untuk memajukan KDT secara bersama sama. Pelatihan yang berlangsung selam 4 hari sejak tanggal 4 kemarin merupakan bentuk keseriusan untuk menciptakan masyarakat yang siap sebagai tuan rumah bagi wisatawan. "Dengan harapan masyarakat sebagai penerima manfaat atas sejumlah program pengembangan pariwisata," katanya.
Direktur Industri Pariwisata dan Kelembagaan Kepariwisataan (DIPKK) BPODT Raja Malem Tarigan, mengatakan pelatihan yang berlangsung di Seminarium HKBP, di Sipoholon tersebut merupakan bentuk pembenahan masyarakat agar mampu sebagai pelaku pariwisata. "Dengan pelatihan ini, masyarakat dapat mengembangkan wawasan di bidang kuliner serta hospitality dalam menyambut para wisatawan sekaligus berkontribusi bagi kebangkitan ekonomi dan pariwisata khususnya di kawasan Danau Toba," jelasnya.
HKBP di kawasan Danau Toba memiliki potensi yang sangat besar untuk mendongkrak kesuksesan pariwisata dengan kontribusi umat yang banyak di kawasan Danau Toba.
Ephorus HKBP Pdt Robinson Butar-Butar menyampaikan apresiasi atas kerja sama dan dukungan dari BPODT dalam menghadirkan pelatihan yang bermanfaat, khususnya dalam pengembangan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. Terlebih kali ini pelatihan dapat kembali digelar secara luring.
"Inilah momen yang ditunggu-tunggu, kita bisa bersama-sama di sini dengan pelatihan yang langsung menusuk atau sangat penting yaitu hospitality. Oleh karena itu izinkan saya berterima kasih kepada Dirut BPODT dan jajaran Direksi BPODT yang sudah sama-sama menyukseskan kegiatan ini," kata Pdt Robinson Butar-Butar.detik/t
Tidak ada komentar