Samosir Dianugerahi Kabupaten Layak Anak

SAMOSIR, Pemerintah Kabupaten Samosir terus  berupaya dalam pemenuhan hak anak dan perlindungan khusus anak di Samosir. Dengan keseriusan pemenuhan hak dan perlindungan khusus bagi anak di Kabupaten Samosir, Bupati Samosir mendapat Piagam Penghargaan dari Gubernur Sumatera Utara atas keberhasilan Pemerintah Kabupaten Samosir  meraih Penganugerahan KLA Tahun 2022 kategori Pratama. 

Bupati Samosir, Vandiko T. Gultom

Penghargaan diterima Bupati Samosir, Vandiko T. Gultom langsung dari Gubsu pada acara Peringatan Hari Anak Nasional tingkat Sumatera Utara  di Aula Tengku Rizal Nurdin, Jl. Jenderal Sudirman No.41 Medan, 11/08.

Turut hadir, Kadis P3A PPKB dr. Priska Situmorang, MM dan Kabid P3A Happy Simanungkalit, SKM.



Gubsu mengapresiasi kinerja Bupati Samosir yang berhasil meraih piagam penganugerahan Kabupaten Layak Anak (KLA) oleh  Kementerian PPPA RI pada tanggal 22 Juli 2022 yang lalu di Jakarta.

Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi dalam kesempatan tersebut memberikan Piagam Penghargaan kepada 21 Kepala Daerah Kabupaten/Kota yang telah berhasil meraih Penghargaan Kabupaten Layak Anak (KLA) Tahun 2022 atas komitmen dalam mengembangkan Kabupaten Layak Anak di Provinsi Sumatera Utara.rel/t

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.